Tidak terasa SMAN 1 Gamping sudah memasuki 25 tahun usianya. Didirikan dan menerima siswa baru sejak 1992 dan dinegerikan pada tahun 1993. Seiring dinamika perkembangan masyarakat berbagai kegiatan telah ditempuh oleh seluruh stake holder SMAN 1 Gamping antara lain menjalin kerjasama dengan UMY dalam bidang e-learning dan dengan berbagai lembaga pendidikan lainnya. Kegiatan kesiswaan sendiri telah berkembang pesat. Tercatat SMAN 1 Gamping pernah menjurai berbagai event bergensi seperti juara tenis antar pelajar DIY, renang, Tae Kwon do dan lainya. Bahkan dalam bidang seni teater saat ini tengah digalakkan dibawah asuhan guru seni dan bahasa Jawa. Seni musik juga berkembang sejalan dengan dinamika siswa yang dinamis.
Baru-baru ini para siswa SMAN 1 Gamping unjuk kebolehan bermain musik dan tari. Pentas ini diadakan dalam rangka memperingati ulang tahun SMAN 1 Gamping yang jatuh pada tangal 23 Agustus 2019 yang lalu tapi karena berbagai kesibukan baru dapat dilaksanakan sekarang. Foto kegiatan dapat dilihat di Gallery