Hallo sobat wikus …
Ada kabar gembira nih?
Dalam rangka pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dan precursor narkotika serta pelaksanaan pelayanan konsultasi peserta didik, warga sekolah di SMAN 1 Gamping melakukan kerjasama dengan dengan BNN Kabupaten Sleman.
Penandatangan dilakukan langsung oleh Kepala SMAN 1 Gamping, Bapak Muhammad Romdoni S.Pd.,M.Pd dengan Kepala BNN Kabupaten Sleman, Ibu Siti Alfiah, S.Psi., S.H., M.H. bertempat di SMAN 1 Gamping, Kamis, 9 November 2023. Turut mendampingi Kepala BNN Kabupaten Sleman, Katim Pemberantasan, Katim Rehabilitasi, Katim Pencegahan, Katim Pemberdayaan, dan Humas BNN kabupaten Sleman.
Kepala SMAN 1 Gamping menyatakan bahwa siswa tingkat menengah merupakan calon penerus estafet kepemimpinan negeri ini. Oleh karena itu, yang dibutuhkan tidak hanya pintar atau cerdas secara akademis namun juga pintar dari sisi akhlak atau perilakunya, salah satunya adalah tidak terlibat dalam tindak kejahatan narkotika.
“Kami akan mendukung BNN untuk melakukan langkah langkah yang dianggap perlu guna membentengi para siswanya dari jeratan narkotika,” katanya.
Kepala BNN Kabupetan Sleman mengatakan BNN menyambut baik inisiatif pihak SMAN 1 Gamping dalam mencegah Narkoba dikalangan pelajar. Hal tersebut dikarenakan pelajar setingkat sekolah menengah merupakan masa masa yang sangat rentan untuk terlibat dalam tindak kejahatan narkotika, apakah sebagai korban penyalahgunaan, penyalah guna, pecandu atau malah justru sebagai bagian dari sindikat jaringan peredaran gelap narkotika.
“Oleh karena itu, sangat tepat jika upaya yang dilakukan adalah dengan menggandeng BNN. Diharapkan model Perjanjian Kerjasama ini dapat menjadi role mode bagi sekolah lain,” pungkasnya.
Salah satu point kerjasama tersebut adalah melakukan sosialisasi pencegahan bahaya Narkoba di Lingkungan sekolah saat upacara bendera. Dengan adanya sosialisasi atau amanat dari TIM BNN Kabupaten sleman agar seluruh warga sekolah lebih memahami terkait bahaya Narkoba dan menjauhinya.
Gimna keren kan …
Wijayakusuma Jaya …